Kamis, 12 Agustus 2010

Pamukkale, Kolam Renang Alami Yang Menakjubkan


Turki memiliki kawasan wisata yang luar biasa indah yang terkenal di seluruh dunia. Pamukkale, namanya. Pegunungan yang memiliki begitu banyk lubang-lubang besar yang terisi air mineral. Lubang-lubang yang membentuk seperti kolam renang, ketika sedang berlimpah air mineral akan nampak menakjubkan.

Tapi ketika musim dingin tiba, salju turun, hanya akan menyelimuti gunung. Sementara kolam-kolam itu tetap berisi air, tidak membeku. Kenapa?? Karena air mineral itu memiliki suhu 35 drajat celcius, jadi akan terasas sangat hangat. Itu sebabnya ketika musim dingin tiba, ketika salju turun, justru wisatawan banyak datang ke sini untuk berendam di kolam air mineral yang hangat.

Maklum, di sekitar kolam-kolam yang berada di ketinggian 100 meter itu, terdapat banyak sumber air panas. Jadi seolah tak ada habis air memancar dari sana. Tidak hanya itu keindahan Pamukkale. Di sana ada stalaktit-stalaktit berwarna keemasan bercampuir coklat yang tak ada duanya di dunia.

Mereka yang datang bukan hanya sekadar menikmati keindahan Pamukkale tapi juga yang datang ingin berobat. Konon air panas yang dihasilkan Pamukkale dapat mengobati berbagai penyakit seperti rematik, jantung, mata, kulit, dll.

 
  
sumber:http://www.dinomarket.com/newsreview/595153/2010/04/07/Pamukkale-Kolam-Renang-Alami-Yang-Menakjubkan/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jangan Lupa Tinggalkan Komentar, Ok!!!