Kamis, 30 Juni 2011

Selamat dari Kiamat, Desa ini Laku Keras


Sebuah ramalan kelompok sesat mengatakan bahwa kiamat akan datang pada 12 Desember 2012, hanya ada satu tempat di Prancis yang lolos dari kehancuran. Akibatnya, sekarang tempat ini laris manis jadi incaran para pembeli properti di seantero negeri.

Tempat ini adalah desa Bugarach yang terkenal dengan puncak Pic de Bugarach, tempat misterius bagi para penganut aliran kepercayaan. Puncak setinggi 1.230 meter ini menyimpan berbagai hikayat mistis hingga dikatakan sebagai tempat berlabuhnya kapal alien.

Dilansir dari harian Prancis Le Figaro, Rabu, 22 Juni 2011, akibat kisah keselamatan tempat ini dari murka akhir zaman, penjualan rumah disini laku keras. "Ada 15 rumah dijual. Saya telah menjadi walikota Bugarach selama 34 tahun dan tidak pernah mengalami ini sebelumnya," ujar walikota desa kecil ini, Jean Pierre Delord.

Delord mengatakan setiap harinya ada saja yang menanyakan informasi seputar lahan di desa itu. Banyak juga yang menanyakan berapa kapasitas desa dan apakah ada bahan makanan untuk bertahan hidup. Delord mengatakan banyak dari mereka yang ingin menyewa rumah pada tanggal 12 Desember 2012.

"Kami selalu mengatakan tidak ada," ujar seorang wanita penjual sosis.

Delord mengatakan desa kini menjadi penuh sesak akibat banyaknya orang yang datang. Kebanyakan mereka adalah para penganut sekte-sekte kepercayaan, fanatik alien, dan pengikut aliran new age. Mereka sering mengadakan lokakarya maupun meditasi bersatu dengan kosmos di tempat tersebut.

Sebanyak 10.000 orang mendaki puncak Bugarach tahun lalu dan meningkat pesat pada tahun ini. Delord mengatakan bahwa hingga Juli telah 20.000 orang yang mendaki. Ramainya desa itu kini semakin mengkhawatirkan, Delord takut jika di antara puluhan ribu orang itu terdapat penganut sekte berbahaya.

Untuk menjaga desa dari hal-hal yang tidak diinginkan, Delord telah menghubungi dewan di Paris, polisi dan Miviludes, sebuah badan pemerintah untuk mengawasi aliran dan sekte kepercayaan. Penjagaan akan diperketat, terutama menjelang hari H, yang dikatakan sebagai akhir zaman.

sumber:http://www.kumpulberita.com/2011/06/selamat-dari-kiamat-desa-ini-laku-keras.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jangan Lupa Tinggalkan Komentar, Ok!!!